Kajian kebutuhan pascabencana penting bagi Kota Palu
Palu- kajian kebutuhan pascabencana (Jitupasna) penting bagi Kota Palu, Sulawesi Tengah sebagai bagian dari penguatan mitigasi, kata Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat.
“Daerah ini rentan terhadap berbagai jenis bencana, baik gempa, tsunami maupun bencana hidrometeorologi lainnya, oleh sebab itu Jitupasna dinilai sangat penting dan strategis,” kata Kepala BPBD Kota Palu Presly Tampubolon saat menghadiri kegiatan pelatihan Jitupasna di Palu, Senin (27/5/2024).
Baca juga: Sejumlah desa di Parigi Moutong terendam banjir dampak hujan
Menurut dia pemerintah perlu mempersiapkan skenario kesiapsiagaan dan penanggulangan dampak bencana, untuk menjadi acuan dalam melakukan tindakan dan pengambilan keputusan pada situasi darurat.
Oleh karena itu kesiapan dalam menghadapi dan menanggulangi dampak dari bencana menjadi suatu keharusan yang tidak bisa ditawar.
Baca juga: Kampanye gerakan sekolah terus digencarkan Pemkot Palu
“Mitigasi tidak hanya sekedar bagaimana meminimalisasi dampak ditimbulkan bencana, tetapi juga bagaimana cara bertahan hidup pada situasi yang genting, kemudian dari sisi pemerintah bantuan apa yang paling mendesak disalurkan, ini semua harus terpetakan dengan baik,” kata dia menuturkan.
Ia menjelaskan melalui kajian tersebut diharapkan penanganan dan penanggulangan oleh pemerintah lebih cepat, tepat dan akurat.
Baca juga: 99 tabung elpiji subsidi disita Pemkot Palu dari pengecer
Adapun peserta dilibatkan pada kegiatan pelatihan ini yakni personel BPBD dan instansi terkait lainnya di lingkungan Pemkot Palu.
Peserta diberikan pembobotan maupun keterampilan yang diperlukan dalam melakukan kajian kebutuhan secara cepat, tepat, dan akurat setelah terjadi bencana.
Baca juga: Tiga korban banjir Morowali dievakuasi tim SAR
“Melalui penguatan teknis ini diharapkan upaya penanggulangan bencana di Kota Palu semakin kuat,” kata dia. (Suf)
Baca juga: Penumpang perahu motor mati mesin di Banggai Laut di evakuasi
Baca juga: Satu korban meninggal akibat terseret banjir di Touna
Tinggalkan Balasan